Selasa, 18 September 2007

Apalah...

Adakalanya kita harus menerima kenyataan yang menyesakkan hati. Kenyataan yang jauh dari angan kita, kenyataan yang mungkin tak pernah terpikir oleh kita. Suatu kenyataan pahit, yang takkan dapat kita pungkiri, yang takkan dapat kita ingkari. Ya inilah hidup!! Tak selamanya sebuah kenyataan itu manis menurut kita, tapi yakinlah bahwa semua yang terjadi pada diri kita adalah yang terbaik dari-Nya atau kata orang bijak setiap kejadian ada hikmahnya.
Dalam Al-Quran juga banyak ayat yang menerangkan bahwa setiap kejadian yang boleh jadi menurut kita buruk adalah baik disisi Allah SWT. Sebaliknya, boleh jadi sesuatu yang baik menurut kita belum tentu baik menurut Allah. Kini dan sampai kapanpun kita hanya akan bisa berandai-andai, kira-mengira, tebak-menebak, dan lain sebagainya. Karena memang kita hanya mengetahui apa yang terjadi saat ini dan kemarin, tapi kita takkan pernah tahu apa yang kan terjadi esok atau nanti.
Tak perlu kita sesali apa yang telah terjadi, tak perlu kita sesali semua yang kita ingkari. Orang bijak berkata “hidup ini adalah pilihan” jadi tak perlu kita menyesali apa yang kita ingkari. Tetapi yakini apa yang terjadi padamu saat ini adalah pilihan dari-Nya. Karena tadi, belum tentu apa yang kita ingkari tadi baik menurut Allah SWT.
Jangan bersedih jika hidup selalu serba kekurangan. Ambang batas kecukupan itu tidak ada. Manusia yang menyebut ini kurang, ini lebih. Tetapi kita yang tahu seberapa kadar yang kita butuhkan, berapa

Tidak ada komentar: